WahanaNews.co.id | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Pemuda Pancasila ke-62 dan ikhtiar mempercepat target vaksinasi guna terbentuknya herd immunity, Pemerintah Kota Palangka Raya melaksanakan vaksinasi massal dengan target 1.000 dosis untuk masyarakat.
Kegiatan vaksinasi yang digelar di GOR Thamrin, Jalan M.H Thamrin, Kamis (21/10) pagi itu, digelar atas kolaborasi pemerintah dengan ormas Pemuda Pancasila dan PBB Banama, serta Perpedayak Kalteng. Peserta vaksin ditargetkan 500 dosis untuk vaksinasi pertama, dan 500 dosis untuk yang kedua.
Baca Juga:
Putaran Kedua Pilkada Jakarta: Pemuda Pancasila Optimis Menangkan Rido
Plt Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Kalteng Muhammad Syauqie melalui Koordinator Pelaksana Vaksinasi, Hatir Sata Tarigan mengatakan bahwa kolaborasi pelaksanaan vaksinasi massal ini merupakan salah satu upaya membantu pemerintah setempat untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Palangka Raya.
Selain itu, juga guna mempercepat terbentuknya herd immunity pada kelompok masyarakat.
"Kita sebagai kader pemuda pancasila bersama teman-teman MPC Kota mempunyai tugas untuk membantu pemerintah dalam menyukseskan program vaksinasi. Kita dipercaya untuk mengelola vaksin yang disediakan Dinas Kesehatan Kota," katanya.
Baca Juga:
Yakini Putaran Kedua Pilgub Jakarta, Pemuda Pancasila Siap All-Out Dukung RK-Suswono
Dia pun berharap, dengan digelarnya vaksinasi ini, masyarakat yang belum mendapatkan vaksin bisa terbantu dengan adanya pelaksanaan vaksinasi massal ini.
Dalam pelaksanaannya, pihaknya melakukan upaya penjemputan secara langsung kepada masyarakat. Hal tersebut dilakukan sekaligus untuk menyosialisasikan pentingnya vaksinasi kepada masyarakat.
"Semoga dengan peringatan Hari Ulang Tahun ke-62 Pemuda Pancasila ini, Pemuda Pancasila semakin dekat dengan masyarakat,"ujarnya.
Sementara Sekretaris Koordinator Pelaksana Vaksinasi, Adi Abdianoor menambahkan, bahwa kegiatan tersebut sesuai dengan instruksi Ketua Umum Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila, Japto S Soerjosoemarno, yang mana mengintruksikan bahwa sebagai kader Pemuda Pancasila perlu peduli terhadap pencegahan penyebaran Covid-19.
“Selain itu dalam instruksi tersebut, ada juga diintruksikan untuk mengadakan kegiatan kemanusiaan seperti bakti sosial yang dilaksanakan kemarin. ke depan kita akan menyelenggarakan bersih-bersih di salah satu destinasi wisata di Palangka Raya,” tambahnya. [gab]