Upaya domestikasi kemudian mulai terjadi sekitar 6.000 tahun yang lalu. Banyak pendapat mengatakan penjinakan kuda untuk pertama kalinya banyak dilakukan oleh orang-orang yang tinggal di Stepa Eurasia Barat.
Kuda berjasa bagi manusia dalam menyediakan pasokan daging dan susu segar. Selain itu, kuda juga banyak digunakan sebagai kendaraan untuk mengangkut barang.
Baca Juga:
DP3 Sleman Yogyakarta: Jumlah Hewan Kurban Idul Adha 1445 H Meningkat
5. Kucing
Sebuah survei DNA dari 9.000 tahun terakhir terhadap kucing liar dan jinak, menunjukkan bahwa kucing hidup berdekatan dengan manusia selama berabad-abad tanpa benar-benar dijinakkan. Kucing liar akan tertarik dengan manusia karena upaya pertanian awal yang menghasilkan sumber daya dan limbah.
Kucing juga menjadi hewan berjasa dalam kehidupan manusia seperti menjaga makanan manusia dari tikus. Bukti paling awal yang menunjukkan kucing telah menjadi kucing rumahan berasal dari seni Mesir yang berasal dari 4.000 tahun yang lalu. (JP)