8. Massachusetts Institute of Technology
Institut yang berlokasi di Cambridge, Massachusetts berhasil menciptakan total 14 miliarder dengan jumlah kekayaan bersih alumni sekitar USD 104 miliar.
Baca Juga:
5 Negara dengan Miliarder Terbanyak di Dunia
CEO Koch Industries, Charles Koch dan saudara laki-laki William Koch juga menjadi salah satu daftar miliarder jebolan institut ini. Ada juga ahli matematika Jim Simons, dan CEO Dropbox Drew Houston.
9. Columbia University
Total ada 11 miliarder dengan jumlah kekayaan bersih alumninya bernilai USD 40,9 yang lebih dari setengahnya memperoleh kekayaan dari sektor keuangan dan investasi, seperti Daniel Loeb dan Noam Gottesman.
Baca Juga:
Pria Israel Ngutang Rp 14 T Demi Kemewahan, Begini Kondisinya Sekarang
10. Princeton University
Pendiri Amazon Jeff Bezos dan mantan istrinya MacKenzie Scott merupakan alumni terkaya di Princeton. Hebatnya, mantan suami istri tersebut juga bergelar orang terkaya di dunia, dengan nilai kekayaan gabungan Bezos dan Scott tembus USD 230 miliar.
Ada juga mantan CEO Google, Eric Schmidt pernah berkuliah disini. Jumlah kekayaan bersih alumni Princeton bernilai USD 288,4 miliar.