WahanaNews.co.id | Gereja Katedral, Jakarta Pusat (Jakpus), akan menggelar misa peringatan kenaikan Isa Almasih besok. Jemaat diminta tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes).
"Kita akan menggelar misa seperti biasa, dengan catatan prokesnya masih dilakukan, seperti tetap pakai masker. Untuk yang nggak sehat (diimbau) tidak datang," kata pejabat Humas Katedral dan Keuskupan Agung Jakarta Susyana Suwadie dilansir detikcom, Rabu (25/5/2022).
Baca Juga:
Kadiv Humas Polri : Nama Calon Wakapolri Sudah ada, Saat ini Sedang Dalam Proses Pemilihan.
Syusana mengatakan, meski pemerintah telah mengizinkan masyarakat melepas masker, pihaknya mengimbau jemaat tetap memakai masker di dalam Gereja.
"Masih harus (memakai masker), iya kan di dalam Gereja. Kalau di dalam ruangan Gereja dan aula masuknya ke ruangan, jadi tetap harus gunakan masker," katanya.
Selain itu, Susyana mengatakan pihaknya telah membuka tali pembatas di kursi gereja. Namun dia tetap meminta umat mematuhi prokes.
Baca Juga:
Momen Penuh Makna Bagi Umat Katolik: Ini Jadwal Kunjungan Paus Fransiskus di Indonesia
"Kita juga, walaupun pembatas di dalam Gereja di kursi tali pembatas sudah diputuskan, tetap nanti diminta umat yang duduk diatur mengikuti, kan ada blok-bloknya itu," katanya.
Lebih lanjut dia menyebut kapasitas Gereja bagi jemaat untuk ibadah peringatan kenaikan Isa Almasih sebanyak 1.300. Menurutnya, kapasitas tersebut belum full 100 persen.
"Kapasitasnya saat ini kita sudah bisa menerima 1.300 umat. Belum (full), kalau 100 persen itu di sekitar 2.000 lebih, belum 100 persen. Kurang lebih sekitar 75 persen," tutur dia.