WahanaNews.co.id | Tsunami menerjang pantai di Jepang. Gelombang dilaporkan terjadi dengan ketinggian 3 meter.
Dilansir AFP, Minggu (16/1/2022) tsunami terjadi akibat dari letusan gunung api bawah laut Hunga Tonga-Hunga Ha'apai di Tonga yang sebelumnya terjadi.
Baca Juga:
Jalur Mudik di Underpass NYIA Yogyakarta Berisiko Tsunami, Ini Saran BMKG
Badan Meteorologi Jepang, mengatakan gelombang tsunami ini terjadi beberapa jam setelah letusan gunung api bawah laut. Tsunami mencapai Jepang pada Sabtu malam sampai Minggu pagi.
Badan tersebut mengatakan tsunami 1,2 meter (sekitar empat kaki) mencapai pulau selatan terpencil Amami Oshima sekitar 11:55 (1455 GMT) Sabtu. Kejadian ini terjadi sebelum daerah lain di sepanjang pantai Pasifik Jepang mengamati tsunami yang lebih kecil.
Sebelumnya peringatan tsunami juga diberlakukan untuk wilayah Pantai Barat AS. Peringatan ini diberlakukan usai erupsi gunung api bawah laut di Tonga.
Baca Juga:
“Main Mata” BPJN II - PT BDP Proyek Tanggul Pengaman Tsunami Kota Palu Pakai Material Ilegal
Peringatan tsunami disampaikan oleh layanan cuaca setempat. Selain peringatan tsunami, peringatan banjir di Hawaii juga diberlakukan. [JP]