Sebelumnya, sebuah kapal kargo bernama Yasa Jupiter yang dimiliki oleh Turki terkena serangan Rusia di dekat kota pelabuhan Odessa. Dengan demikian, sejauh ini sudah ada tiga kapal non-militer yang terkena serangan Rusia sejak invasi dimulai pada Kamis (24/2) waktu setempat.
Pada Jumat (25/2) malam, Otoritas Maritim Panama mengimbau kapal-kapal untuk menjaga 'kewaspadaan maksimum dan meningkatkan kondisi keamanan di kapal' ketika berlayar melalui perairan Ukraina dan Rusia, juga Laut Hitam dan Laut Azov. [JP]